sultra.tribratanews.com – Kepala Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara, Kombes Pol Muh. Dwita Kumu Wardhana, S.H., S.IK., M.H. memimpin rapat panitia seleksi Pendidikan Alih Golongan.
Maksud dan tujuan rapat panitia seleksi ini yaitu untuk memberikan arahan kepada seluruh panitia yang terlibat untuk memahami tugas masing-masing dalam proses seleksi pendidikan alih golongan (PAG) tahun 2018 untuk panitia daerah Polda Sultra.
Program PAG merupakan program pendidikan bagi anggota Polri yang berpangkat Ajun Inspektur Polisi Satu (AIPTU) untuk dapat naik ke golongan perwira berpangkat Inspektur Polisi Dua (IPDA).
PAG merupakan salah satu jalan yang harus dilewati seorang polisi apabila ingin menaikkan jabatan. Polisi memiliki dua bagian, yang pertama yaitu pelaksana utama sedangkan kedua adalah bagian manajerial.
Bagian pelaksana dalam polisi dinamakan golongan Bintara dan bagian manajerial dinamakan golongan Perwira. Jika seorang Bintara dan ingin menjadi perwira, maka harus melewati seleksi alih golongan (SAG),Pendidikan Alih Golongan (PAG) dari bintara ke perwira di lingkungan Polda Sultra tahun 2018 diharapkan bisa menempa anggota polri menjadi sosok anggota yang bersikap profesional.