sultra.tribratanews.com – Bertempat di Aula Bahteramas, Senin 24 September 2018, Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi, melantik Bupati Konawe beserta wakilnya, Kery Saiful Konggoasa dan Gusli Topan Sabara serta Walikota Baubau, AS Tamrin dan Ld. Ahmad Monianse sebagai Wakil Walikota Baubau.
Untuk menjamin keamanan dalam proses pelantikan tersebut, Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara menerjunkan personel gabungan sebanyak 438 personel yang terdiri dari Brimob. Penjagaan ketat nampak di depan pintu masuk yang dipasang metal detektor, hanya yang memiliki undangan saja yang diperkenankan masuk kedalam ruangan pelantikan.
Pelantikan ini juga dihadiri oleh sejumlah kepala daerah serta ratusan simpatisan dan pendukung yang turut meramaikan kemenangan jagoan mereka dalam pilkada serentak lalu. Dalam sambutannya, Ali Mazi menekankan waktunya bagi kepala daerah yang terpilih untuk menjalankan janji-janji kampanye serta membangun daerah nya masing-masing terutama mendukung program pemerintah provinsi Sultra di tingkat daerah.
“Waktunya sekarang kita bekerja untuk masyarakat serta mengatasi ketimpangan di daerah terutama problem kemiskinan,” ungkap Ali Mazi.
Diketahui pasangan Bupati Konawe dan Walikota Baubau merupakan petahana yang kini terpilih lagi untuk memegang amanah untuk menjabat periode yang ke dua hingga tahun 2023.