Berprestasi Di Ajang Porprov, Personel Polda Sultra Dapat Penghargaan

sultra.tribratanews.com – Bertempat di Lapangan Apel Mapolda Sultra, Kamis 17 Januari 2019, usai pelaksanaan apel rutin bulanan, personel Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara diberi piagam penghargaan oleh Wakapolda Sultra, Kombes Pol Winarto, S.H.

Mereka diberi penghargaan atas prestasi dan partisipasinya dalam keikutsertaan sebagai atlet dalam gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Ke-XIII di Kabupaten Kolaka beberapa waktu lalu.

 

Beberapa personel yang mendapatkan penghargaan yakni Brigadir Dedi Mushari personel Subbid Provost Bid Propam atas prestasi sebagai juara 1 dalam cabang olahraga tinju dan Bripka Faisal, S.H personel Subbid Paminal yang merebut emas dalam cabang olahraga dive dan renang.

Wakapolda berharap semoga kedepannya banyak atlet yang bermunculan dari institusi Polri untuk membanggakan daerah dalam berbagai kejuaraan serta meningkatkan citra institusi Polri di mata masyarakat melalui olahraga.

Kepada atlet Polri yang berprestasi agar senantiasa berlatih lebih baik lagi untuk meningkatkan kemampuan diri serta tidak cepat puas atas pencapaian yang diperoleh, karena perjalanan masih panjang, kedepankan banyak berbagai kejuaraan yang lebih menantang.

Tinggalkan Komentar