52 Satpam Jalani Pendidikan Demi Sertifikat Legal

sultra.tribratanews.com – Sebanyak 52 satpam menjalani pendidikan dasar satuan pengamanan gada pratama gelombang I tahun 2019. Pendidikan dasar tersebut bertempat di Kantor Diklat Dinas Pertanian Provinsi Sulawesi Tenggara, Senin 21 Januari 2019.

Pembukaan pelatihan pendidikan dasar kepada 52 peserta Calon Satpam yang akan dilatih dan di didik selama 15 hari kedepan dibuka secara langsung oleh Direktur Binmas Polda Sultra, Kombes Pol Drs. Erfan Prasetyo serta dihadiri juga oleh pimpinan PT. Jasa Profesional Sekuriti dan pimpinan dari masing-masing perusahaan yang mengikutkan satpamnya dalam pendidikan dasar ini.

“Jadi pendidikan dasar ini bagi petugas keamanan baik di perusahaan, bank, perkantoran dan perumahan yang belum memiliki sertifikat serta kartu tanda anggota dan juga belum mengikuti pelatihan dasar-dasar sebagai satuan pengamanan,” kata Kombes Pol Erfan Prasetyo.

Diksar ini bertujuan yaitu guna meningkatkan kemampuan petugas satpam serta sebagai partner petugas kepolisian dalam membantu pengamanan sehari hari di lingkungan tempat para satpam bertugas.

Selain itu juga untuk memberikan keabsahan status dalam pelaksanaan tugas dilapangan agar dalam melaksanakan tugasnya setiap satpam dapat tampil penuh percaya diri dalam pelaksanaan tugasnya tidak ada keraguan.

“Satpam yang sudah ikut diksar dan bersertifikat dinyatakan sah dan legal dalam menjalani profesinya,” pungkas Dirbinmas dalam sambutannya.

Tinggalkan Komentar