Kecamatan Abeli Jadi Sasaran Bakti Kesehatan Bid Dokkes Polda Sultra

sultra.tribratanews.com – Dilaksanakan di Kelurahan Tobimeita, Kecamatan Abeli, Kota Kendari, Jumat (8/2/2019), Bid Dokkes Polda Sultra kembali menggelar kegiatan rutin yakni bakti kesehatan kepada masyarakat.

Dalam kegiatan bakti kesehatan tersebut diberikan layanan konsultasi kesehatan bagi masyarakat, pemeriksaan tekanan darah, pemberian obat dan vitamin, serta pemberian kalender Rumkit Bhayangkara Tahun 2019 kepada pasien yang berobat.

Salah seorang warga Kelurahan Tobimeita yakni Mariati sangat berterima kasih atas pelayanan bakti kesehatan gratis ini dan ia berharap bakti kesehatan dapat meningkatkan kesehatan masyarakat di Tobimeita.

“Kalau bisa dilakukan rutin, tiga bulan sekali karena kerjasamanya dari Dokkes Polda Sultra dengan masyarakat sangat bermanfaat kedepannya,” ungkap Mariati.

Bakti kesehatan oleh Bid Dokkes akan dilaksanakan setiap minggunya diberbagai tempat diwilayah Kota Kendari karena bakti kesehatan merupakan instruksi dari pimpinan Polri sebagai bagian dari tugas dan fungsi pokok utama salah satunya pelayanan kepada masyarakat.

Sebelumnya, bakti kesehatan telah dilaksanakan di Kelurahan Gunung Jati serta di Kecamatan Konda untuk menjangkau masyarakat yang kurang mampu.

Tinggalkan Komentar