Wasrik Di Polda Sultra, Ini Penekanan Irwasum Polri

 

sultra.tribratanews.com – Itwasum Mabes Polri menggelar pengawasan dan pemeriksaan (Wasrik) rutin tahap II TA 2019 Aspek Pelaksanaan dan Pengendalian yang bertempat di Aula Dachara, Senin 29 Juli 2019.

Wasrik yang dilaksanakan oleh Itwasum Polri ini merupakan pengawasan terhadap kinerja satker, pelaksanaan program kegiatan yang dicapai dan realisasi penggunaan anggaran satuan kerja TA 2019 serta pertanggung jawaban keuangan dan dokumen anggaran barang/jasa pemerintah yang belum dilaksanakan pengawasan dan pemeriksaan tahun 2018.

Giat ini dipimpin oleh Brigjen Pol Drs. Bedjo Sulaksono, S.H. selaku Irwil II Itwasum Polri sebagai pengawas beserta 6 org pamen/auditor. Kegiatan wasrik ini akan dilaksanakan dari tanggal 29 Juli 2019 sampai dengan 7 Agustus 2019.

Objek sasaran pemeriksaan adalah seluruh satker di Mapolda Sultra serta Polres Jajaran. “Hati-hati bila kami menemukan pelanggaran dalam pengelolaan keuangan,” ungkap Brigjen Pol Bedjo Sulaksono.

Wasrik dilakukan dan dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana realisasi anggaran di setiap satker untuk melaksanakan program yang telah direncanakan dengan pertanggung jawabannya oleh bensat yang diketahui oleh Kasatker masing-masing.

Nantinya bila ditemukan pelanggaran keuangan akan ditindak lanjuti secara serius, mengingat Polda Sultra saat ini berjuang untuk mempertahankan pengelolaan keuangan WTP (wajar tanpa pengecualian).