Cegah Corona dan DBD, Kapolda Sultra Pimpin Bersih-bersih Lingkungan

sultra.tribratanews.com-Kapolda Sultra, Brigjen Pol Drs. Merdisyam, M.Si, memimpin pelaksanaan bersih-bersih lingkungan polres kendari dalam rangka mencegah wabah virus corona dan demam berdarah dengue (DBD), minggu (15/3/2020).

“pagi ini kita bersih-bersih lingkungan sekitar mako, masjid, lingkungan perumahan warga yakni Btn magaga yang berada tidak jauh dari mako dan asrama,” ujar Brigjen pol Merdisyam.

Diutarakan kapolda juga, bersih-bersih lingkungan untuk menghindari berbagai macam penyakit itu juga merupakan instruksi langsung dari Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis. Tujuannya, untuk membantu pemerintah mencegah wabah virus corona hingga DBD.

Terkait virus corona yang sudah mewabah di Indonesia, Kapolda pun menghimbau masyarakat sultra agar meningkatkan pola hidup bersih dan sehat. Minimal, dengan mencuci tangan dengan air mengalir dan menggunakan sabun.

Kapolres kendari AKBP Didik Erfianto. SIK  ,Para pejabat utama hingga ratusan personel Polres kendari,serta warga dilibatkan pada kegiatan bersih-bersih lingkungan dalam mencegah wabah virus corona dan DBD.

Selain itu, Kapolda juga menghimbau agar masyarakat sulawesi tenggara tidak usah panik secara berlebihan akan virus bernama Covid-19 itu dan mempercayakan penanganannya kepada pemerintah.

“Musuh terbesar kita saat ini bukan virus itu, tetapi rasa cemas, panik, takut dan berita-berita hoaks serta rumor. Kita harus yakin dengan fakta, informasi solidaritas bersama dan bergotong-royong,” tandasnya.