sultra.tribratanews.com – Tunai sudah pengabdian Irjen Merdisyam sebagai Kapolda Sultra ditandai dengan Tradisi farewell dalam perpisahannya bersama seluruh pejabat utama dan personil polda sultra, Jumat 04/09/2020.
Setelah melaksanakan memorandum dan serah terima jabatan secara simbolik dengan menyerahkan bendera pataka Dharma Chakti Raharja sesuai tradisi di lingkungan polda sultra, Irjen Merdy beserta istri dilepas secara tradisi dengan pedang pora dan gelar karpet merah.
Dalam kesempatan tersebut, Irjen Merdy menyampaikan kesannya yang sangat bangga selama bertugas sebagai kapolda sultra yang dijabatnya selama Kurang lebih selama 11 bulan.
“Saya berharap loyalitas, dedikasi dan semangat yang telah ada yang diberikan kepada saya dilanjutkan kepada Kapolda yang baru dengan lebih baik lagi, tunjukkan kinerja yang baik,” pesannya kepada para personil.
Pisah sambut Kapolda agan dilaksanakan di Rumah Jabatan pada Jumat malam bersama jajaran PJU beserta personel dan undangan lainnya.