Dialog Bersama TVRI Sultra, Ditlantas Polda Sultra Sampaikan Tertib Berkendara

sultra.tribratanews.com – Dalam dialog interaktif tersebut bersama TVRI Sultra, Kasubdit Kamsel Ditlantas Polda Sultra AKBP Jarwadi menyampaikan kepada masyarakat agar dalam berkendara selalu mengutamakan dan prioritaskan keselamatan sebagaimana operasi Lalu-lintas yang sementara berlangsung yakni meminimalisir pelanggaran lalulintas karena perilaku pengendara yang tidak disiplin.

“Kita tekankan kepada masyarakat, kepada semua pengendara agar selalu mengutamakan kedisiplinan dalam berkendara dijalan raya,” tuturnya, Rabu 8 Mei 2019.

Operasi keselamatan yang berlangsung usai pelaksanaan pemilu ini dan bertepatan bulan ramadhan digelar untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personel Lalu-lintas dalam mengahadapi operasi lilin jelang idul Fitri nanti.

Tujuan dari pelaksanaan operasi keselamatan ini diantaranya untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas dijalan raya, meminimalisasi pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, menurunnya tingkat fatalitas korban kecelakaan lalu lintas serta meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap polri dengan terbentuknya opini positif dan citra tertib dalam berlalu lintas.

Sedangkan untuk sasaran operasi yakni diprioritaskan beberapa pelanggaran antara lain menggunakan hp saat mengemudi, tidak menggunakan safety belt, melawan arus lalulintas, berkendara sambil mabuk, pengendara dibawah umur, dan berkendara melebihi batas kecepatan maksimal.

Tinggalkan Komentar