Kapolda Sultra Coffee Morning Dan Menembak Bersama Insan Pers.

sultra.tribratanews.com – Bid Humas Polda Sultra kembali menggelar Coffee Morning bersama rekan-rekan wartawan dari berbagai media baik cetak, elektronik dan online. Namun coffee morning kali ini dilaksanakan dengan suasana yang berbeda karena dirangkaikan dengan menembak bersama Kapolda Sultra Irjen Pol Drs Yan Sultra Indrajaya, S.H yang bertempat di Lapangan Tembak Brimobda Sultra, Rabu (11/11/2020).

Dilaksanakannya coffee morning untuk membina keakraban, kerjasama, dan silaturahmi bersama rekan-rekan wartawan dirangkaikan dengan memperingati Hari Ulang Tahun Brimob ke-75 tahun 2020.

Irjen Yan Sultra mengungkapkan sebagai Kapolda Ia cukup merasakan hubungan bersama Insan Pers terutama rekan-rekan wartawan cukup baik selama ini dan untuk kedepannya berencana akan melakukan pelatihan liputan kepada wartawan yang bertugas terutama saat menghadapi situasi yang chaos.

Dalam menghadapi pilkada serentak 2002 Irjen Yan Sultra sangat berharap kepada media agar tetap melaksanakan sosialiasi dan kepatuhan kepada masyarakat terkait dengan pandemi covid-19 dimana pilkada serentak kali ini di Tujuh daerah di Sultra bakal dilaksanakan ditengah-tengah pandemi.

“Peran wartawan jaga situasi kamtibmas jangan sampai banyak isu yang membingungkan masyarakat, bila tidak ada media akan susah dikendalikan,” kata Kapolda Sultra.

Selain itu coffee morning yang akan dilaksanakan kedepannya akan semakin mempererat ikatan emosional antara Polri dan media yang merupakan bagian dari mitra strategis.

Dalam kesempatan ini Kapolda membagikan rompi serta masker agar nantinya bisa dipake oleh rekan-rekan wartawan bila dalam liputan chaos ada eskalasi saat liputan dilapangan untuk antisipasi bila ada benturan-benturan.