Kapolsek Kolaka mengawal aksi penggalangan dana kemanusiaan didepan Kampus USN Kolaka

sultra.tribratanews.com – Rabu (08/8/2018) sekitar pukul 09.00 Wita bertempat di depan Kampus USN Kolaka Jalan Pemuda Kelurahan Tahoa, Kecamatan Kolaka, Kabupaten Kolaka.

Puluhan orang Mahasiswa yang mengatas namakan Masyarakat Kolaka peduli Lombok NTB dengan Korlap Saudara Wahyu Hamid Jaya, SH, melaksanakan giat Penggalangan dana untuk Korban Bencana Alam Gempa Bumi di Lombok Prov. NTB.

Pengalangan dana yang di tujukan pada setiap pengendara kendaraan roda empat maupun roda dua yang melintas depan aksi dengan sukarela mengakibatkan arus lalu lintas padat dan cenderung kendaraan melambat hingga membutuhkan kehadiran anggota polri.

Kapolsek Kolaka Iptu Jusman,S.H., bersama beberapa personil Polsek Kolaka yang turut hadir mengawal aksi pengalangan dana tersebut turun ke jalan guna mengatur dan menertibkan arus lalu lintas yang melintas di depan Kampus USN Kolaka.

Kehadiran Kapolsek Kolaka Iptu Jusman, SH bersama personil Polsek Kolaka merupakan tugas rutin Polri dalam mengawal setiap aksi yang di lakukan oleh masyarakat khususnya di wilayah hukum polsek kolaka dan sebagai bentuk peduli serta dukungan terhadap giat yang dimaksud guna memberikan rasa aman kepada peserta aksi maupun pengendara yang melintas di depan Kampus USN Kolaka.

Sekitar pukul 10.00 wita aksi penggalangan dana bergeser ke depan Kantor DPRD Kabupaten Kolaka dengan pengawalan personil Polsek Kolaka.

Tinggalkan Komentar