Mendapatkan Laporan Warganya Gantung Diri, Sat Reskrim Polres Konawe Utara Oleh TKP.

sultra.tribratanews.com-Warga desa wunduhaka Kecamatan Asera Kabupaten Konawe Utara ,Basrin (39) ditemukan tewas gantung diri di Kuseng Pintu dapur rumahnya dini hari tadi. Belum diketahui pasti apa yang menyebabkan pria yang sehari-hari bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil ( PNS ) ini melakukan aksi ini.

Jasad Basrin pertama kali ditemukan oleh Hernawan ( Istri Korban ). Saat itu saksi terbangun karena memdengar suara Hand Phonenya berbunyi hendak keluar kamar dan menemukan korban tergantung pada kuseng dapur rumahnya dengan menggunakan tali selempang tas.

Setelah itu Hernawan (Istri Korban) berlari keluar rumah dan meminta pertolongan kepada warga dan saat itu warga Lelaki Andu ( Saksi ) dan Lelaki Juharto ( saksi ) datang dan langsung masuk di dalam rumah milik korban dan menurunkan korban dari tiang Kusen pintu dan melepas ikatan tali selempang tas yang terikat pada leher korban kemudian korban di baringkan di ruang tengah rumah korban dalam kondisi sudah meninggal dunia.
Kejadian ini kemudian dilaporkan oleh saksi Di Polsek Asera

Sat Reskrim Polres Konawe Utara Yang Di Pimpin Oleh Kasat Reskrim Iptu Rachmat Zam Zam, S.H., M.H. yang mendapatkan laporan serta menindaklanjuti dengan mendatangi lokasi dan melakukan olah TKP. Dari pemeriksaan di tubuh korban tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan.

Pada tubuh korban justru ditemukan beberapa tanda orang meninggal karena gantung diri. Seperti Pada leher Korban di temukan lebam hitam, lidah terjulur, dan tergigit, serta keluar mani dan feses dan dekat tiang kusen pintu rumah tempat korban menggantung diri di temukan 1 buah bangku papan tempat duduk

“Hasil pemeriksaan tim medis, juga tidak ditemukan tanda penganiayaan. Selanjutnya jasadnya diserahkan kepada keluarganya untuk dimakamkan,”Ungkapnya.