Peletakan Batu Pertama Pembangunan Mesjid Al Hikmah Bhayangkara Polsek Katobu.

sultra.tribratanews.com-Bupati Muna LM.Rusman Emba,ST  didampingi Kapolres Muna AKBP Debby Asri Nugroho,S.H, S.I.K., bersama Wakapolres Muna Kompol LD Surahman, S.Sos. M.Si .,Serta  Kapolsek Katobu IPTU Arwan S.Sos.melaksanakan giat peletakan Batu Pertama pembangunan Mesjid Al_Hikmah Bhayangkara bertempat di Area lahan kosong Polsek Katobu. Jum’at (06/08/2021).

 

Peletakan batu pertama Pembangunan Mesjid Al-Hikmah Bhayangkara secara simbolis dilakukan Bupati Muna, LM Rusman Emba, ST, diikuti Kapolres Muna AKBP Debby Asri Nugroho,SH. S.I.K., Kadepag Kab. Muna,Perwakilan SKPD Kab. Muna, Kepala PDAM Kab. Muna, Camat Katobu, Camat Batalaiworu, Camat Lohia, Waka Polres Muna , yang mewakili pinca BRI Unit Raha, Toga Tomas serta Kapolsek Katobu.

 

Kapolres Muna AKBP Debby Asri Nugroho,SH. S.I.K mengapresiasi kepada Kapolsek Katobu karena telah mengembangkan ideologi keagamaan dimana saat ini perlu peningkatan pemahaman keagamaan dan pembanguan mesjid bisa lebih mendekatkan anggota Polri dan masyarakat sekitar pada nilai-nilai agama, menjaga kerukunan umat dan termasuk upaya peningkatan SDM. “Ujar kapolres dalam sambutannya

Di Lokasi yang sama Bupati Muna LM.Rusman Emba ST mengatakan sangat berterima kasih kepada pihak Kepolisian karena telah mengundang Bupati Muna untuk melakukan peletakan Batu Pertama pembangunan mesjid Al-Hikmah Bhayangkara yang berada di Area Lahan Kosong Polsek Katobu, pembangunan Mesjid di area Lahan kosong Polsek Katobu merupakan hal yang sangat penting dan wajib disyukuri karena nantinya mesjid ini dapat digunakan masyarakat umum umat Islam untuk beribadah begitupula dengan personil Polsek Katobu yang beragama Islam. “Kata Bupati Muna”

“Perwakilan Camat (Camat Lohia) mengapresiasi kepada kapolsek Katobu yang telah memunculkan ide ataupun gagasan baru di Institusi Kepolisian dengan cara membangun mesjid Al-Hikmah Bhayangkara dilahan Polsek Katobu, Camat lohia akan membantu proses pembangunan mesjid Al-Hikmah Bhayangkara, di waktu yang sama Camat Lohia meminta kepada Bapak Kapolres Muna untuk segera mengajukan pembangunan polsek di wiliayah Kecamatan Lohia karena pemerintah kecamatan Lohia sudah menyediakan lahan untuk pembangunan Polsek, “Paparnya”.

Tim Humas Polres Muna disaat melakukan wawancara kepada kapolsek Katobu Iptu Arwan.S.Sos, mengatakan bahwa pembangunan Masjid Al-Hikmah Bhayangkara merupakan hal yang sangat penting dan wajib disyukuri karena nantinya Masjid ini akan digunakan masyarakat umum umat Islam untuk beribadah, begitu pula bagi personil Polsek katobu yang beragama Islam selain itu  digunakan juga sebagai tempat pembinaan Binrohtal bagi personil polri’ “Ucap Kapolsek”

 

”Ucapan terima kasih ditujukan kepada para stakeholder Pemerintah Kecamatan Katobu, Kecamatan Batalaiworu dan Kecamatan Lohia serta seluruh Masyarakat atas sumbangsihnya sehingga kegiatan ini berjalan lancar dan di hadiri langsung oleh Bapak Bupati Muna dan semoga anggota Polsek Katobu senantiasa semangat dalam beribadah termasuk masyarakat umat Islam yang ada disekitar lingkungan Polsek Katobu,” tutup Kapolsek”