Program Pelaksanaan Operasi Keselamatan Tahap II , Direktorat Lalulintas Latih 904 Pengemudi

sultra.tribratanews.com-Direktorat Lalu Lintas Polda Sultra beserta Sat Lantas Polres Jajaran kembali melaksanakan Program Keselamatan 2020 tahap II dengan memberikan pelatihan dan mendapatkan bantuan dana kepada pengemudi angkutan kendaraan umum, mulai bus, sampai becak.

Pelaksanaan Program Keselamatan 2020 yang saat ini memasuki Tahap II dilakukan secara berkelanjutan dengan pertemuan terbatas menggunakan protokol kesehatan Covid-19, yaitu mengutamakan physical distancing.

Sebanyak 904 pengemudi telah dilatih selama pelaksanaan Program Keselamatan 2020 seminggu ini sejak tanggal 2 Juni 2020 lalu. Tercapai sebesar 66% dari total 1.364 pengemudi yang akan dilatih.

Materi yang diberikan pada Program Keselamatan 2020 Tahap II ini adalah Materi Safety Riding yaitu sopan santun berlalulintas, tata tertib berlalulintas, peraturan berlalulintas dan keselamatan berkendara.

Kegiatan Program Keselamatan 2020 ini mendapat respon positif dari para pengemudi karena selain mendapatkan bantuan dana, juga mendapatkan pengetahuan tentang berlalulintas.

Untuk diketahui, Program Polri Keselamatan 2020 ini adalah suatu kegiatan yang mengkombinasikan bantuan sosial dan pelatihan. Target dari program ini adalah, 197.256 pengemudi yang terdiri dari pengemudi Bus, Truk, Taksi, Ojek konvensional, Angkot, Andong, Bajaj/Bemo, dan rental di seluruh Indonesia.