sultra.tribratanews.com – Menindaklanjuti nota kesepahaman antara Polri dan Bulog, Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara melaksanakan Penandatangan Perjanjian Kerja Sama Antara Polda Sultra Dengan Perum Bulog Kanwil Sultra Tentang pengadaan dan penyaluran beras premium Bulog bagi pegawai di Lingkungan Polda Sultra, yang bertempat di Aula Dachara, Rabu 02 Juni 2021.
Giat tersebut turut diikuti oleh Wakapolda Sultra Brigjen Pol Drs Waris Agono, M.Si beserta jajaran pejabat utama Polda Sultra dan karyawan beserta staf Perum Bulog Kanwil Sultra.
Kepala Bulog Kanwil Sultra, Ermin Tora, mengucapkan Terimakasih kepada Polda Sultra untuk Kerjasama dengan Perum Bulog terkait dengan penyaluran beras premium ini.
Ermin mengatakan, Kerjasama ini sangat berpengaruh besar kepada Bulog, terutama tugas Bulog untuk menyerap hasil produksi dari petani khususnya Beras di Sultra. “Sudah kami sampaikan ke pusat terkait Kerjasama ini,” ungkapnya.
Saat ini sentral produksi padi di Sultra sudah cukup mendukung dengan stock Beras saat ini 14 ribu ton cukup hingga 2 tahun mendatang. Untuk gudang Bulog di Konawe dan koltim hingga kini sudah penuh.
“Stock beras kami harapkan bisa keluar. Dengan adanya Kerjasama dengan Polda Sultra merupakan kesempatan untuk menyerap lagi beras dari petani,” kata Ermin Tora.
Sementara itu Kapolda Sultra Irjen Pol Drs Yan Sultra, S.H menyambut baik Kerjasama guna mendukung dan menyerap hasil produksi petani dan meningkatkan kesejahteraan anggota polri.
Ia mengatakan untuk menjaga stabilitas harga beras dalam negeri, Perjanjian Kerjasama merupakan tindak lanjut nota kesepahaman antara polri Dan Bulog. Karena Kerjasama dan sinergitas bagi anggota polri Polda Sultra, sangat membantu daerah kita dalam ketahanan pangan terutama beras.
“Kita dukung ketersediaan pangan terutama beras, Semoga di tahun tahun mendatang Sultra menjadi daerah pusat pangan terutama beras,” pungkas Irjen Yan Sultra.