Gelar Vicon Bersama, Menkopolhukam Bahas Keamanan Jelang Pemilu

sultra.tribratanews.com – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Jenderal TNI (Purn) Dr. H. Wiranto, S.H., menggelar rapat koordinasi bersama TNI-POLRI, Bawaslu dan KPU RI, Rabu (20/3/2019). Rakor tersebut membahas terkait persiapan dalam pengamanan pelaksaan pemilu hingga dilaksanakan pemungutan suara hingga pelaksanaan pesta demokrasi tersebut selesai.

Melalui video conference, rapat tersebut turut diikuti oleh Kapolda Sultra Brigjen Pol Iriyanto, S.I.K. bersama perwakilan jajaran Forkopimda di Aula Dachara Polda Sultra serta diikuti oleh jajaran pejabat utama. Rakor ini untuk mengetahui sejauh mana kesiapan para penyelenggara pemilu dalam mensukseskan pelaksanaan pemilu.

Dalam penekanannya, Menkopolhukam mengutip kata-kata Soekarno yakni perjuangan akan terasa lebih berat karena melawan saudara sebangsa sendiri. Karena bila melawan bangsa sendiri, musuh sangat sulit untuk dideteksi seperti pergolakan yang terjadi saat ini.

“Bila kita bisa mendeteksi ancaman dan bahaya, maka pemilu bisa berlangsung dengan damai,” kata Wiranto.

Ia menegaskan kepada semua yang terlibat dalam proses pelaksanaan pemilu agar tindak tegas siapapun dan kegiatan apapun dalam mengganggu proses pemilu. Tidak perlu takut karena dalam pelaksanaannya para penyelenggara punya kekuatan hukum dalam bertindak.

Hingga saat ini yang menjadi musuh bersama adalah maraknya HOAX yang menjadi ancaman, karena dahulu belum ada dan HOAX ini merupakan teror yang harus segera diatasi dengan cara yang tegas.

Isu yang sempat muncul saat ini adalah pemilu tidak aman akan memunculkan kerusuhan dengan bertujuan menanamkan ketakutan pada masyarakat. Namun Wiranto menegaskan intelijen mereka memastikan pemilu akan berlangsung aman.

“Tugas kalian didaerah adalah memberikan pemahaman kepada masyarakat bahwa pemilu akan berlangsung aman dan pemilu merupakan agenda dari demokrasi bukan menciptakan konflik,” pungkasnya.

Tinggalkan Komentar