Polda Sultra Kirim Personel Samapta BKO Di Polda Metro Jaya

sultra.tribratanews.com – Wakapolda Sultra Kombes Pol Drs. Yan Sultra Indrajaya, S.H. melepaskan 200 personel Direktorat Samapta untuk di BKO ke Polda Metro Jaya, Rabu (25/9) di Lapangan Apel Mapolda Sultra.

Pengiriman personel BKO ke Jakarta tersebut dalam rangka menyikapi dinamika situasi yang ada di Jakarta serta pengamanan terhadap anggota DPR RI terpilih dan presiden dan wakil presiden terpilih yang akan dilantik.

Dihadapan para personel yang berangkat Wakapolda Sultra menegaskan jaga kesehatan, jaga kekompakan serta ikuti instruksi perwira yang memimpin di sana.

“Kalian bertugas di sana sampai dengan adanya pemulangan dari Polda Metro Jaya,” pungkas Kombes Pol Indra sapaan akrab Wakapolda Sultra.

Hingga saat ini personel yang dikirimkan merupakan koordinasi dengan mabes polri dan personel yang BKO hanya membawa serta peralatan dan perlengkapan yang di khususkan hanya untuk pengamanan dan kegiatan unjuk rasa saja.

Selain Polda Sultra, beberapa polda juga memberangkatkan personel sabhara mereka untuk BKO yang tergabung dalam samapta Nusantara.

“Untuk penggunaan kekuatan personel sabhara yang BKO kesana akan diserahkan sepenuhnya kepada Polda Metro Jaya,” kata Kabid Humas Polda Sultra AKBP Harry Goldenhardt, S.I.K., M.Si. saat di wawancara oleh awak media.