Cegah Penyakit Masyarakat, Polsek Sampolawa Gelar Cipta Kondisi

sultra.tribratanews.com – Dalam menjaga wilayah hukum kecamatan sampolawa kabupaten Buton Selatan, Kapolsek sampolawa polres Buton yang di pimpin oleh Iptu Silfanus Solo, SH  melaksanakan operasi cipta Kondisi kepada para pengendara baik Roda Dua maupun Roda Empat dengan sasaran Miras,  Narkoba dan Senjata Tajam. Senin / 06 / 08 / 2018.

Kegiatan cipta kondisi ini dilaksanakan serentak jajaran Polres Buton setiap malam minggu tepatnya pada hari Sabtu 04/08/2018 dijalan poros Sampolawa-Batauga dalam Rangka menjaga situasi wilayah hukum Polsek Sampolawa tetap kondusif menjelang perayaan 17 Agustus Tahun 2018 dan pemilihan legislatif serta Pemilihan presiden Tahun 2019 yang tahapannya sudah dimulai.

Dalam kegiatan cipta kondisi ini tidak ditemukan Tindak pidana namun pelanggaran lalu Lintas seperti pengemudi tidak memakai Helm mendapat pembinaan berupa teguran untuk dalam mengendarai kendaraan dijalan Raya demi keselamatan pengendara harus memakai Helm, kegiatam cipta kondisi ini akan terus dilakukan untuk menekan terjadinya tindak pidana sehingga wilayah hukum Polsek Sampolawa tetap kondusif.

Tinggalkan Komentar