Polda Sultra Bantu Korban Gempa NTB

sultra.tribratanews.com – Kepedulian terhadap korban bencana sebagai insan bhayangkara yang mengayomi, melindungi, dan melayani masyarakat kembali ditunjukkan oleh personil Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara (Polda Sultra). Personil Polda Sultra memberikan bantuan sumbangan dari hasil penggalang dana untuk membantu korban gempa bumi yang terjadi di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Berdasarkan data dari Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) korban meninggal dunia karena bencana tersebut hingga Selasa 7 Agustus 2018 sebanyak 105 orang dengan rincian di Kabupaten Lombok Utara 78 orang, Kabupaten Lombok Barat 16 orang, Kota Mataram 2, Kabupaten Lombok Timur 2 orang, dan Kota Denpasar 2 orang. Sementara itu korban luka-luka saat ini mencapai ratusan orang dan ribuan lainnya masih mengungsi. Kebanyakan korban karena tertimpa reruntuhan saat gempa terjadi.

“Semoga bantuan yang diberikan dari kami bisa meringankan beban para korban,” ungkap Kabid Humas Polda Sultra AKBP Harry Goldenhardt, S., S.I.K, Selasa 7 Agustus 2018.

Bantuan yang diberikan bersifat kerelaan dari masing-masing anggota dan akan disalurkan dalam bentuk dana untuk efektivitas dalam membantu korban bencana. Kabid Humas mengimbau agar personil Polda dan jajaran dapat memberikan sebagian rezeki yang diperoleh untuk membantu meringankan beban para korban di Lombok.

Saat ini juga Polri melalui Asisten Operasi (Asops) Kapolri Irjen Deden Juhara melepas keberangkatan 215 anggota Brimob dan tim kesehatan yang akan membantu proses evakuasi korban gempa.

Deden mengatakan operasi ini merupakan operasi kemanusiaan dan bentuk kepedulian Polri kepada korban gempa Lombok. Dia pun meminta para anggota Brimob untuk mengevakuasi para korban baik yang meninggal dunia atau yang mengalami luka-luka. Anggota Brimob dilepas keberangkatan nya pada Senin 6 Agustus lalu.

Tinggalkan Komentar