Brimob Polda Sultra Gelar Apel Pasukan Dalam Rangka Pengamanan Tahapan Pemungutan Suara Pilkada 2024

sultra.tribratanews.com – Kendari – Dalam rangka memastikan kesiapan pengamanan tahapan pemungutan suara pada Pilkada 2024, Satuan Brimob Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) melaksanakan apel gelar pasukan yang berlangsung dilapangan apel satbrimobda sultra, Kamis 21 November 2024.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Sultra, Kombes Pol Sugianto Marweki, S.I.K., M.Si.

Turut hadir dalam apel tersebut Wakil Komandan Satuan (Wadansat) Brimob Polda Sultra AKBP Indra Yanitra Irawan, S.I.K., M.Si., Danden Gegana Kompol Asri Diyni, SE., MM., Danyon A Pelopor Kompol Aris Rallang, Kabag Ops AKP Erwin Setiawan, S.I.K., M.H., serta Wadanden Gegana AKP Made Edy Sastrawan, bersama seluruh jajaran perwira lainnya.

Apel ini diikuti oleh seluruh personel Satuan Brimob Polda Sultra serta Personel Pasukan Brimob II dari Korbrimob Polri. Kegiatan diawali dengan penyampaian arahan oleh Dansat Brimob Polda Sultra, Kombes Pol Sugianto Marweki, yang menekankan pentingnya kesiapan fisik dan mental dalam mendukung pelaksanaan Pilkada serentak.

Dalam arahannya, Kombes Pol Sugianto menyampaikan, “Apel gelar ini kami laksanakan sebagai wujud kesiapan seluruh personel Satbrimob Polda Sultra, termasuk Personel Pasukan Brimob II Korbrimob Polri, dalam mendukung pengamanan tahapan pemungutan suara Pilkada 2024. Kami berharap setiap personel dapat menjalankan tugas dengan profesionalisme tinggi dan menjaga sinergi untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif.”

Kegiatan ini tidak hanya sebagai simbol kesiapan operasional, tetapi juga wujud komitmen Brimob Polda Sultra untuk mendukung stabilitas keamanan di wilayah Sulawesi Tenggara selama pesta demokrasi berlangsung. Kombes Pol Sugianto menambahkan harapannya agar seluruh personel mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjaga netralitas Polri dalam setiap tahapan Pilkada.

Dengan gelar pasukan ini, diharapkan masyarakat dapat merasa aman dan percaya bahwa pelaksanaan Pilkada 2024 di Sulawesi Tenggara akan berjalan dengan lancar, damai, dan sukses.